Perkembangan Teknologi Informasi di Indonesia

Share ke Sosmed

Segala sesuatu pasti memiliki awal. Pada awalnya memang teknologi yang ada di indonesia kembangan yang berasal dari negeri barat, Paman Sam. Karen disanalah berbagai riset teknologi berasal. Kita persempit disini teknologi yang dibahas pada artikel ini adalah teknologi informasi.

Perkembangan teknologi informasi di indonesia sendiri bisa dibilang bagaikan kincir angin, dimana kincir akan bergerak cepat jika angin yang datang jumlah kecepatannya cepat. Begitu pula dengan teknologi, yang jika para pelaku industri melakukan ekspansi atau mengincar market Indonesia maka akan terdorong pula teknologi informasi di sini. Tapi apa pasal jika angin tersebut lemah, lemah dan akhirnya tidak cukup kuat untuk mendorong kincir tersebut? Ya pasti kincir akan pelan hingga diam berhenti sehingga tidak dapat menggerakkan perairan. Sama seperti teknologi yang di luar Indonesia banyak pameran teknologi dan konsep masa depannya. Betul jika indonesia telah ada beberapa pameran teknologi seperti Indokomtek dan sebagainya yang bisa diadakan 2-3 kali dalam 1 tahun. Tapi ada tapinya nih, menurut pengalaman saya apa yang coba dikeluarkan pada acara-acara pameran tersebut hanyalah produk, barang siap pakai, yang dimana tidak ada atau kurangnya konsep atau produsen yang memasarkan teknologi berbasis perkembangan terkini. Ini menjadikan kita hanya stuck di teknologi yang itu-itu saja. Mau tidak mau para penggiat IT harus berjuang sendiri (tanpa bantuan pemerintah) dalam mengambil ilmu dan menerapkannya di dalam negri.

Bukan bermaksud pesimis pada pemerintah, tapi seperti kincir tersebut, dimana roda teknologi informasi ini harus terus berputar seiring dengan maraknya pemberitaan kasus politik di indonesia atau acara-acara aneh yang terus ada dan bergulir sangat cepat. Perkembangan teknologi informasi di Indonesia ini harus terus di awasi oleh yang berwenang. Salut pada provider telekomunikasi seperti Telkomsel dan XL yang telah mulai memasarkan jaringan 4G nya walaupun device masih sedikit, tapi itu bisa menyusul. Hal seperti ini yang harus pemerintah lihat, lihat potensinya yang sangat besar dan bagus karena negara maju juga sebab oleh teknologi yang maju.

Kita bisa melihat perkembangan di negara asia atau tetangga, kenapa melihat ke sana? Karena untuk teknologi kita harus menghadapkan kepala keatas dengan tetap berpijak kaki di bawah (masa mau koprol :p ) . Seperti di China sana yang telah meluncurkan produk smartphone XiaoMi atau Mi phone. Ini betul produk yang bisa langsung menjadikan saingan raksasa Apple ciut (walaupun ga ciut2 amat ya :p). Apa yang bisa diambil pelajarang adalah, pemerintah dan para praktisi IT harus bersinergi untuk menciptakan produk unggulan kita. Bicara tentang mobil nasional, mobil listrik dan segalanya itu memang harus tetap di lanjutkan, karena apa ? karena Jika teknologi maju kita tidak akan di anggap remeh oleh negara lain. Itu (gaya Pak Mario).

perkembangan-cloud

ERP Manufakturing, Cloud based dan Mobile menjadi trend yang hangat belakangan ini. Teknologi cloud tidak akan cukup dibahas dalam 1 halaman saja. Tapi mengingat ini penting untuk di terapkan baik pada perusahaan maupun pemerintahan ini juga harus dikejar. Sekali lagi pemerintah harus melek pada perkembangan IT. Begitu juga ERP Manufakturing yang sekarang di berbagai belahan dunia coba diterapkan di berbagai macam industri karen dengan adanya ERP (Enterprise Resource Planner) ini akan sangat memudahkan dan mengurangi beban produksi. Yak tidak cukup dalam 1 artikel membahas ERP :p . Mobile? Boom, industri mobile masih hangat dan kemungkinan akna terus hangat hingga akhir 2016 (kurva kembali turun tapi tetap stabil) dimana banyak bermunculan pemain baru (stratup) yang mendapatkan dana tidak sedikit untuk membangung konten berbasis mobile yang penggunanya sangat buanyak (lihat di gambar ).

perkembangan-teknologi-mobile

Mungkin sekian artikel perkembangan teknologi informasi di Indonesia tercinta ini dari hamba. Kurang lebih silahken komentar yang membangun yang di approve, yang merubuhkan  mark as spam hihi 😀

 

Share ke Sosmed

2 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *